Titulo

3 Perwakilan Nelayan Cantrang Temui Jokowi di Istana


Tiga perwakilan dari nelayan yang melakukan aksi demo untuk menuntut cantrang dilegalkan bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka Jakarta. Menurut Keterangan Riyono, Ketua Aliansi Nelayan Indonesia ketiga orang yang menemui presiden di antaranya Suyoto yaitu Wakil Ketua Aliansi nelayan Indonesia, Hadi Santoso Ketua KUD Mina Santosa Tegal dan Rasmijan Nahkoda Kapal.

"Saya menugaskan 3 perwakilan dan sudah masuk (ke gedung Istana Merdeka)," kata dia dalam pesan whatsapp, kepada detikFinance, Rabu (17/1/2018).

Sebagai informasi, massa nelayan menggelar aksi demo di depan Istana Merdeka,Jakarta. Mereka berkumpul persis di depan pintu masuk kawasan Monas sebelah barat, yang berhadapan dengan Istana Merdeka.
Baca juga: Cari Solusi Cantrang, Jokowi Panggil Susi hingga Pemda Tegal

Jumlah pendemo yang hadir yaitu sekitar 15.000 orang dan mereka menuntut penggunaan cantrang dilegalkan.

Mereka yang hadir bukan cuma nelayan, tapi juga ada pengusaha perikanan, kru bongkar muat di pelabuhan perikanan, hingga istri-istri nelayan. Ada yang dari Tegal, Pati, Lamongan, Tuban, Pamekasan, Probolinggo, hingga Kalimantan Barat dan Riau.

Baca juga: Nelayan Pendemo Tolak Larangan Cantrang akan Ditemui Jokowi

Seperti diketahui, Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, memberi toleransi penggunaan cantrang hingga akhir Desember 2017, dan mulai Januari 2018 hingga seterusnya cantrang tidak boleh dipakai lagi.



Sumber: https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/3819727/3-perwakilan-nelayan-cantrang-temui-jokowi-di-istana

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.